Tips Memaksimalkan Konsep Desain Interior

Selain Model dan Tata Letak furnitur dan peletakan bukaan yang tepat, ada beberapa hal penting yang harus dipertimbangkan untuk memperoleh kesan luas untuk Desain Interior rumah Anda. Yang ternyata di antaranya mengenai aspek dinding dan lantai.
Aspek Dinding untuk Memaksimalkan Desain Interior
Aspek dinding bisa berkaitan dengan pemakaian jenis cat dan warna. Cara tepat yang bisa anda lakukan adalah lakukan pewarnaan ruangan dengan warna yang berbeda ataupun mengecat satu dinding sehingga memberikan kesan berdiri sendiri. Mengecat satu dinding akan membuatnya seperti muncul keluar dan menambah karakter ruang.
Warna-warna terang dan ringan, seperti krem dan putih kebiruan adalah beberapa contoh Kombinasi Warna Dinding yang tepat dan dapat membantu mengubah ruangan kecil agar terlihat lebih luas, karena bersifat memantulkan dan memaksimalkan cahaya alami.
Selain itu, Anda juga bisa melakukan penataan artwork dan lukisan yang sangat berguna dalam menciptakan dimensi ruang serta menghasilkan efek yang ingin diciptakan. Caranya, pilih lukisan yang dapat membantu memperkuat kesan ruang yang ingin Anda ciptakan. Misalnya, ruang keluarga diberi lukisan orang yang sedang bercakap-cakap atau foto bersama anggota keluarga. Sehingga dengan menggunakan aksesori minimal, namun tetap mendapatkan efek yang diinginkan pada ruangan tersebut.
Cermin juga merupakan senjata paling tepat untuk memperluas ruangan. Walaupun mungkin cermin adalah solusi klise dan sejumlah orang sudah tahu kalau cermin dapat memberi kesan luas, tapi dalam peletakannya tidak bisa di sembarang tempat.
Bukan hanya melalui ilusi yang diciptakan, namun cermin dapat membantu menghasilkan cahaya yang lebih terang. Sebelum ada listrik, cermin dan kaca banyak diletakkan di belakang lampu untuk lebih membantu menerangi ruangan.
Peletakan cermin yang tepat, adalah pada sisi dinding yang masih ada jarak dengan furnitur. Sebab, jika diletakkan pada bagian yang menempel dengan furnitur, efek luas yang ingin kita ambil dari cermin akan sangat terlihat palsu karena bayangan kembarannya akan sangat.
Aspek Lantai unutk Memaksimalkan Desain Interior
Untuk perencanaan lantai yang tepat,aspek pertama adalah pilih jenis lantainya. Untuk menciptakan kesan luas pada ruangan rumah,biasanya jenis lantai yang digunakan adalah jenis material lantai memiliki motif warna terang dan mengkilap.
Pemakaian ukuran-ukuran besar atau penggunaan material ukuran slab pada marmer juga akan menambah kesan luas yang diinginkan. Hindari pemakaian border karena akan menimbulkan kesan ruang yang sempit. Contoh paling sederhana yang bisa anda aplikasikan pada Desain Interior adalah memasang lantai keramik dengan pola diagonal. Itu juga dapat membantu Anda memperoleh kesan yang lebih luas, terutama apabila Gaya rumah Anda bukan minimalis.
Ringkasan:
  • Model dan Tata Letak furniture, peletakan bukaan, pemilihan warna dinding dan material lantai yang tepat akan memberikan kesan luas pada ruangan,
  • Warna dinding yang cerah dan netral bisa dikombinasikan dengan hiasan dinding, seperti Lukisan dan Cermin,
  • Penggunaan ukuran material lantai yang besar dengan pemasangan diagonal, juga mampu memberikan kesan ruangan yang lebih luas.